Alis
yang indah tentu dapat membuat bentuk wajah kita terlihat cantik sekaligus mempertegas karakter diri kita. Untuk mendapatkan bentuk alis yang indah,
ternyata triknya cukup mudah lho. Berikut Tips Merias Alis yang Indah tersebut..
1.
Jika anda berniat mencukur atau mencabut alis, lakukanlah pada malam
hari. Mengapa? karena dengan demikian efek kulit yang memerah akan
hilang saat anda bangun di pagi hari.
2.
Gunakan pencabut alis dengan bagian ujung miring, sehingga lebih mudah
mencabutnya. Sisir alis satu arah ke belakang, setelah alis dicabut,
sisir ke arah sebaliknya untuk menghilangkan sisa-sisa.
3.
Jangan pernah mencabut bulu halus di atas alis Anda. Hindari mencabut
alis terlalu banyak. Anda tak mau kan alis Anda terlihat terlalu tipis
dan tidak natural.
4.
Untuk mempertegas bentuk alis, gunakan warna pensil alis yang senada
dengan warna rambut asli Anda. Ketika menggunakan pensil alis, gunakan
secara berlapis dan tipis-tipis.
Semoga Tips Merias Alis yang Indah diatas bermanfa'at. Selamat mencoba
Sumber: Duniapustaka.com
No comments:
Post a Comment